TNO, BELOPA LUWU – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin, mendampingi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu di Kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) REGIONAL IV Provinsi Sulawesi Selatan, pada Senin, 20 Januari 2025 siang.
Ketua DPRD Kabupaten Luwu, Ahmad Gazali, Ketua Komisi I, Basaruddin dan anggota Komisi I DPRD Kabupaten Luwu mendatangi kantor BKN untuk Konsultasi/Koordinasi terkait hasil seleksi PPPK (P3K) tahun 2024.
Dalam sambutannya, Ahmad Gazali mengutarakan laporan 23 Orang P3K yang mengadu ke DPRD Kab. Luwu karena berubah statusnya dalam pengumuman setelah mengikuti seleksi P3K dari status K2 menjadi R3.
Kepala Bidang Informasi Kepegawaian Kanreg IV BKN Makassar, Mohammad Rofiq Amri, S.STP.,M.Si bersama Kepala Bidang Pengembangan dan Supervisi Kepegawaian Kantor Regional IV BKN Makassar Asa, S.Sos.,M.Si menerima langsung rombongan tersebut.
Ia menyebut jika persoalan 23 orang pendaftar P3K itu diakibatkan kesalahan dalam pengisian foam pendaftaran, saat mendaftar P3K.
“Saat mereka mendaftar P3K, mereka tidak menginput nomor K2, sehingga tidak terklaim di sistem. Sehingga hanya terbaca R3. Tapi itu tidak merubah statusnya sebagai K2. Itu hanya berlaku saat proses pendaftaran kemarin” Terang Mohammad Rofiq.
Untuk diketahui, 23 orang tersebut dapat kembali mendaftar P3K di Gelombang kedua yang dibuka Pemkab Luwu, dengan menggunakan status sebagai K2.
Terakhir usai pertemuan, Andi Muhammad Ahkam Basmin, dihadapan para anggota dewan menyampaikan sikapnya mengundurkan dirinya sebagai Kepala BKPSDM Luwu, per hari itu (Senin, 20/01/2025).
“Istirahat bersama keluarga, Alhamdulillah apa yang telah kita cita-citakan membuka formasi 944 formasi pengangkatan P3K telah kita lakukan. semoga ini dimanfaatkan sebaik mungkin oleh P3K yang sudah terangkat” Pesan Ahkam Basmin saat ditanyai alasan pengunduran dirinya. (Tim)